ENTERTAIN

NETRAL Rekam Ulang Demo Awal Kiprah di  Belantika Musik

36
×

NETRAL Rekam Ulang Demo Awal Kiprah di  Belantika Musik

Sebarkan artikel ini
Spread the love

Jakarta, swarabhayangkara.com – berita – Grup Band  NETRAL mengoprek-oprek dokumentasi hasil karya dan kerja mereka 30 tahun lalu. Hasilnya, sangat mengejutkan.

Yah, setelah berlalu 31 tahun NETRAL akhirnya dengan bangga akan merilis  Demo yang pernah mereka rekam di tahun 1992, yang mereka rekam di Studio Triple M Studio yang berada dibilangan Jakarta Pusat.

Ada 10 track mereka lahirkan yang menjadi cikal bakal tonggak perjalanan NETRAL sampai saat ini. Ini bukan sekedar  Demo biasa. Ini sebuah Demo bersejarah yang mereka buat dengan perjuangan yang tidak bisa dibilang mudah pada saat itu.

Dan kini Demo itu akan dirilis  dan di edarkan oleh SABDANADA dalam format CD dan kaset pita. Rencananya akan diedarkan di tahun 2024 ini. Jadi tunggu, lalu nikmati.

Ncank Mail

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *