DAERAH

Satpolairud Parimo salurkan 40 paket bantuan sosial ke warga pesisir

9
×

Satpolairud Parimo salurkan 40 paket bantuan sosial ke warga pesisir

Sebarkan artikel ini
Spread the love

 

Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, 08/11  – Satuan Kepolisian Air dan Udara (Satpolairud) Polres Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, menyalurkan 40 paket bantuan sosial kepada para nelayan dan masyarakat pesisir dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Korps Polairud.

“Bantuan sosial ini merupakan bentuk perhatian Polri terhadap kesejahteraan masyarakat pesisir,” kata Kepala Satpolairud Polres Parigi Moutong IPTU Gigih Winand di Parigi Moutong, Sabtu.

Bantuan tersebut disalurkan kepada masyarakat di wilayah Sigolang, Desa Sinei Tengah, dan Desa Poly, Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parigi Moutong.

Ia mengatakan, selain penyaluran bantuan sosial berupa beras ukuran 5 kilogram, kegiatan juga dirangkaikan dengan sosialisasi tentang bahaya, dampak, serta larangan praktik penangkapan ikan secara ilegal atau illegal fishing di perairan Teluk Tomini.

Ia menuturkan, melalui pendekatan persuasif, personel Satpolairud Polres Parigi Moutong memberikan edukasi kepada warga serta merangkul masyarakat yang rentan melakukan aksi illegal fishing.

Ia melanjutkan edukasi bertujuan agar masyarakat dapat menjadi mitra bahari dan agen perubahan untuk tidak lagi melakukan aktivitas yang dapat merusak ekosistem laut dan mengancam keberlanjutan hasil tangkapan nelayan di wilayah perairan Teluk Tomini.

Menurut dia, kegiatan ini juga merupakan upaya dalam membangun kesadaran hukum serta menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga sumber daya laut.

“Kami ingin mengajak masyarakat, khususnya para nelayan, untuk menjadi mitra bahari Polairud. Mari bersama-sama menjaga laut Teluk Tomini agar tetap lestari dan menjadi sumber kehidupan bagi generasi mendatang. Mari menjaga laut, maka laut akan menjaga kita,” katanya.

Melalui kegiatan ini, ia mengharapkan hubungan yang harmonis antara aparat kepolisian dengan masyarakat pesisir dapat terus terjalin, serta menekan angka pelanggaran di bidang perikanan di wilayah hukum Polres Parigi Moutong.

(Topan)